Saturday, February 15, 2025

Permukiman di Manggarai Kebakaran: 31 Unit Damkar Dikerahkan, Api Berhasil Dilokalisasi

MIMBARKEPRI.CO, Jakarta – Sebuah rumah warga di Jalan Dr. Saharjo, Gang Bakti 6, Kelurahan Manggarai, Jakarta Selatan, mengalami kebakaran pada Minggu (2/2) malam.

Laporan kebakaran diterima pukul 21.09 WIB dan pemadaman dilakukan mulai pukul 21.20 WIB. Plt Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan sebanyak 31 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dengan 112 personel diterjunkan ke lokasi.

“Sudah pendinginan,” ujar Satriadi.

Api berhasil dilokalisasi sekitar pukul 21.45 WIB dan petugas sudah mulai melakukan proses pendinginan.

Belum diketahui penyebab kebakaran serta kerugian akibat peristiwa itu. (*)

BACA JUGA:  Panglima TNI Mutasi 65 Perwira Tinggi, Jabatan Strategis Berganti: Pangdam hingga Pangkoarmada II

Berita Lainnya

Stay Connected

0FansLike
3,893FollowersFollow
SubscribersSubscribe
spot_img

Berita Populer