Saturday, January 18, 2025

Golkar Hormati Rencana Projo Berubah Jadi Partai, Jokowi Masih Pertimbangkan Langkah Politik

MIMBARKEPRI.CO, Jakarta – Partai Golkar menyatakan menghormati rencana Projo, kelompok relawan pendukung mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi), untuk bertransformasi menjadi partai politik.

Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Sarmuji, mengatakan bahwa Partai Golkar belum memberikan tawaran kepada Jokowi untuk bergabung ke partainya.

“Kami menghormati saja hak Projo mau mendirikan partai boleh, mau enggak (mendirikan) juga boleh,” ujar Sarmuji.

Partai Golkar juga belum menetapkan status anggota kehormatan terhadap Jokowi. Namun, Sarmuji mengatakan bahwa Jokowi telah memenuhi syarat untuk dinobatkan sebagai anggota kehormatan karena jasanya bagi bangsa dan negara.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo, Handoko, menyatakan bahwa organisasinya siap berubah menjadi partai politik untuk mengakomodasi kepentingan politik Jokowi.

“Kalau Pak Jokowi perintahkan begitu, ya siap-siap saja,” kata Handoko.

Handoko menambahkan bahwa pintu Projo akan selalu terbuka untuk Jokowi atau siapapun yang mendukung langkah politik mereka.

Isu yang sama juga dikemukakan oleh beberapa kelompok relawan Jokowi lainnya, termasuk Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP).

BACA JUGA:  Rivan A Purwantono: Digitalisasi Proses Bisnis dan Kolaborasi Jurus Jasa Raharja untuk Hadapi Tantangan 2023

“Beberapa elemen relawan Pak Jokowi siap menjadi partai, dan tinggal tunggu perintah beliau,” kata Ketua Umum Bara JP Utje Gustav.

Jokowi diisukan akan merapat ke partai politik lain setelah dipecat oleh PDI Perjuangan.

Partai Golkar menjadi salah satu partai yang diperkirakan menjadi opsi Jokowi untuk bergabung.

Jokowi sudah mengungkapkan bahwa ia telah berkomunikasi dengan politikus Partai Golkar tentang rencana bergabung tersebut.

Namun, Sarmuji menyatakan bahwa belum ada tawaran yang diajukan partainya terhadap Jokowi.

“Kami tidak ingin mengganggu Pak Jokowi yang sedang menimbang banyak hal,” ujarnya. (*)

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Stay Connected

0FansLike
3,893FollowersFollow
SubscribersSubscribe
spot_img

Berita Populer