MIMBARKEPRI.CO, Jakarta – Calon Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 1, Gitalis Dwi Natarina alias Gita KDI berjanji akan membangun lima ribu lapangan olahraga jika terpilih di Pilgub Jabar 2024.
Ia menyebut langkah itu untuk mengatasi permasalahan kesehatan mental yang dialami anak muda di Jawa Barat.
Gita menyampaikan itu dalam debat perdana Pilgub Jawa Barat 2024, Bandung, Jawa Barat, Senin (11/11) malam.
“Berikutnya adalah 5.000 lapangan olahraga karena dengan olahraga maka pemuda akan sehat dan bahagia,” kata Gita.
Gita mengatakan olahraga akan meningkatkan produksi hormon endorfin dalam tubuh, sehingga akan meningkatkan kebahagiaan bagi anak muda.
Ia pun mengatakan bahwa anak-anak muda harus sering berolahraga demi menjaga kesehatan mental mereka.
Selain itu, ia juga menggagas program konseling secara daring. Lalu, akan mengadakan akademi kepemimpinan pemuda.
“Ketiga adanya 27 gedung kreatif untuk pelaku seni, sehingga anak muda bisa berkreasi dan aktif serta membahagiakan,” ucapnya. (*)