MIMBARKEPRI.CO, Tanjungpinang – Calon Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, bertemu keluarga almarhum H Muhammad Sani di Jalan Cempedak, Tanjungpinang, Jumat (25/10/2024).
Didampingi istrinya, Dwiana Nenny, Nyanyang disambut hangat oleh Ny Aisyah Sani, istri dari almarhum gubernur Kepri kedua, serta putri bungsu keluarga Sani, Riny Fitrianti.
Selama pertemuan yang berlangsung sekitar satu jam, Nyanyang mengungkapkan kisah perjalanannya menerima mandat dari Prabowo Subianto untuk mendampingi Ansar Ahmad di Pilkada Kepri 2024.
Ia juga mengenang dukungan dan bimbingan dari almarhum HM Sani selama masa kampanye kemenangan pasangan Sani-Nurdin (SANUR) pada 2016.
“Alhamdulillah, Ny Aisyah Sani memberi motivasi dan restunya kepada saya dan Pak Ansar untuk kembali berjuang di Pilkada Kepri ini,” ujar Nyanyang penuh haru.
Nyanyang menyebut HM Sani sebagai panutan yang memberikan inspirasi dalam memimpin dan melayani masyarakat. “Saya masih ingat betul saat deklarasi kemenangan SANUR pada 2016, sebuah momen yang bersejarah bagi saya,” kenang Nyanyang.
Ia juga menegaskan komitmennya untuk melanjutkan cita-cita yang ditinggalkan almarhum, terutama dalam memajukan kesejahteraan masyarakat Kepulauan Riau. “Insyaallah, kami akan meneruskan perjuangan SANUR untuk kemakmuran dan kesejahteraan Kepri,” tegasnya.
Pertemuan tersebut juga dihadiri sejumlah tokoh masyarakat dan pendukung SANUR dari Kota Tanjungpinang yang kini tergabung dalam gerakan 1Kepri.
Dukungan mereka ini diharapkan memperkuat gerakan menuju kemenangan Ansar-Nyanyang pada Pilkada Kepri 2024.(*/md)